Aku Mau Percaya, tetapi . . . (Tradisi, Budaya Keluarga, Perilaku Orang Kristen)
Menjadi seorang Kristen berarti meninggalkan hidup “lama” yang menolak taat kepada Allah. Namun apakah ini juga berarti meninggalkan kebudayaan dan tradisi?
Lepas dari Kebisingan
Beberapa tahun lalu, pimpinan sebuah kampus mengajak para mahasiswa untuk bergabung dalam kegiatan “mematikan gawai” pada suatu malam. Awalnya para mahasiswa merasa berat meninggalkan telepon genggam dan masuk ke kapel. Namun, mereka akhirnya bersedia dan selama satu jam, duduk diam dalam kebaktian yang diisi dengan musik dan doa. Sesudahnya, salah seorang mahasiswa menggambarkan pengalamannya itu sebagai “suatu kesempatan indah untuk menenangkan diri . . . untuk lepas dari segala kebisingan yang tidak perlu.”