Wakil Presiden Senior
Pelayanan Operasional Global
Asia Pasifik

Sepuluh tahun lalu, saat saya berkunjung ke Indonesia untuk memahami bagaimana pelayanan kami dapat berkembang di negara ini, saya berpikir bahwa tugas saya akan sangat sulit. Indonesia adalah negara yang sangat besar dan terdiri dari banyak sekali suku bangsa, bahasa, dan kebudayaan. Ada jutaan orang di negara ini yang belum mendengar tentang Yesus.

Namun, setelah mengunjungi beberapa sekolah di Jakarta, saya takjub menemukan bahwa banyak di antara mereka terbuka untuk menggunakan materi-materi Kristen dan bahkan menyelenggarakan kegiatan pelayanan, sekalipun mereka menghadapi banyak tantangan di negara mereka. Saya melihat kehausan yang besar akan firman Tuhan, juga keberanian dan komitmen banyak orang Kristen untuk memberitakan kasih Tuhan. Saya pun menyadari tiga hal: Allah punya rencana untuk membuat hati banyak orang di Indonesia berbalik kepada-Nya; Dia akan membukakan jendela-jendela kesempatan; dan Dia akan mengutus orang-orang yang bersedia menjadi saksi-Nya.

Pengharapan dan keyakinan tersebut telah memberi kami kekuatan dan semangat untuk terus melayani Indonesia selama 20 tahun terakhir. Hanya karena tangan Tuhan saja, ODB Indonesia dapat mengembangkan pelayanan yang sudah dimulai oleh beberapa rekan pelayanan di Indonesia, sekaligus memperluas distribusi dari renungan yang dicintai banyak orang, Our Daily Bread, dan berbagai materi lain, dari satu daerah ke daerah lainnya.