Bulan: Oktober 2020

Menyingkirkan Penyusup

Hari itu, menjelang subuh, suami saya sudah bangun dan pergi ke dapur. Saya melihat lampu dihidupkan lalu dimatikan berulang kali, sehingga membuat saya heran. Lalu saya teringat pada hari sebelumnya saya menjerit saat melihat ada “penyusup” berjalan di atas meja dapur kami, yaitu seekor hewan kecil berkaki enam. Suami saya sangat tahu ketakutan saya, jadi ia langsung datang dan menyingkirkannya. Pagi itu, ia sengaja bangun lebih pagi untuk memastikan dapur kami bersih dari hewan tersebut dan supaya saya bisa masuk dapur tanpa takut. Suami yang luar biasa!

Dia Tidak Akan Melepaskan Kita

Saat bersepeda menyeberangi jembatan George Washington yang ramai, Julio tiba-tiba diperhadapkan pada situasi antara hidup dan mati. Seorang pria sedang berdiri di pinggir jembatan dan siap melompat ke Sungai Hudson. Menyadari bahwa polisi mungkin tidak akan segera tiba, Julio pun bergerak cepat. Ia turun dari sepeda dan membentangkan tangannya, sambil berseru: “Jangan terjun. Kami mengasihimu.” Kemudian, bagaikan gembala dengan tongkatnya, ia mendekap badan laki-laki yang putus asa itu dan menyelamatkannya dengan bantuan dari orang lain yang sedang lewat di sana. Sekalipun sudah selamat, laki-laki itu tidak dibiarkan Julio pergi sendirian.

Bible Conference 2020 Online

Bergabunglah bersama ODB Indonesia dalam Bible Conference Online melalui YouTube dan Facebook Santapan Rohani.

Mencerminkan Kristus

Theresia dari Lisieux adalah anak yang tadinya ceria dan riang, tetapi berubah menjadi pemalu dan mudah gelisah setelah ibunya meninggal waktu ia baru berumur empat tahun. Namun, bertahun-tahun kemudian pada malam Natal, semuanya berubah. Setelah merayakan kelahiran Kristus bersama komunitas gerejanya, ia merasakan bagaimana Allah melepaskannya dari rasa takut dan memberinya sukacita. Ia mengaitkan perubahan itu dengan kuasa dari Allah, yang datang dari surga menjadi manusia dalam diri Yesus, dan melalui kehadiran Kristus dalam hidupnya.